Home › Hukrim › Dugaan Korupsi Proyek Fiktif, Kades Sungai Rambai Dilaporkan ke Kejari
Dugaan Proyek Fiktif
Dugaan Korupsi Proyek Fiktif, Kades Sungai Rambai Dilaporkan ke Kejari

KUANSING, Tabloid Diksi - Seorang warga Kuantan Singingi (Kuansing) melaporkan kepala desa (Kades) Sungai Rambai Kecamatan Logas Tanah Darat, Kabupaten Kuantan Singingi ke Kejaksaan Negeri (Kejari) Kuansing, Riau.
Dalam laporan yang dibuat siang tadi, pelapor mengatakan, Desa Sungai Rambai memiliki BUMDes dengan kegiatan yang mengada-ngada berupa kredit Handphone dan kebun sawit yang diduga fiktif. Ditambah sejak BUMDes berdiri dan digulirkan pada tahun 2017, penyertaan dana BUMDes di desa jarang sekali di informasikan ke masyarakat. Pengurus Bumdes terkesan tertutup informasi, setiap rapat tentang BUMDes seperti disembunyikan, Senin (02/10/2023).
Komentar Via Facebook :